POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR
HOME / Pekanbaru

2026, Dishub Akan Tambahan 16 Armada Bus Listrik TMP

Senin, 19 Januari 2026 | 14:02:00 WIB
Editor : Rinalti Oesman | Penulis : PE*
2026, Dishub Akan  Tambahan 16  Armada Bus Listrik TMP - Pekanbaruexpress
Bus TMP (foto:mcr)

PEKANBARU- Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru memastikan penambahan 16 unit bus listrik untuk layanan Trans Metro Pekanbaru (TMP) pada tahun 2026. Armada baru tersebut akan memperkuat layanan koridor eksisting sekaligus difungsikan sebagai feeder menuju halte TMP.

Kepala Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru, Masykur Tarmizi, mengatakan saat ini TMP mengoperasikan 33 unit bus yang melayani delapan koridor di wilayah Kota Pekanbaru. Penambahan armada dilakukan melalui skema Buy The Service (BTS).

“Bus tambahan ini akan mendukung layanan koridor yang sudah berjalan dan sebagian akan difokuskan sebagai feeder dari permukiman warga ke halte TMP terdekat,” ujar Masykur, Senin (19/1/2026).

Menurutnya, konsep feeder diharapkan dapat memudahkan akses masyarakat terhadap transportasi massal sekaligus mendorong peralihan dari kendaraan pribadi ke angkutan umum yang ramah lingkungan. Dishub Pekanbaru juga telah berkoordinasi dengan UPT Trans Metro Pekanbaru terkait kesiapan operasional armada tersebut.**


Pilihan Editor
Berita Lainnya
LOS ANGELES
Studi Ungkap Kendaraan Listrik Turunkan Polusi Udara dan Risiko Penyakit
Senin, 26 Januari 2026 | 11:56:27 WIB
Pasar
Wajah
Trump Nyentil, Clooney Pindah Warga Negara
Trump Nyentil, Clooney Pindah Warga Negara...
Sabtu, 3 Januari 2026 | 15:54:52 WIB
Artikel Popular
Artikel Popular
2
3
politikus
Jazuli: Nilai Undang Undang Pemilu Perlu Revisi
Jazuli: Nilai Undang Undang Pemilu Perlu...
Jumat, 3 Januari 2025 | 16:30:00 WIB
Politik
Riau dan Gagalnya Mimpi Wisata
Riau dan Gagalnya Mimpi Wisata
Senin, 5 Mei 2025 | 11:59:34 WIB
Tradisi Unik yang Penuh Makna dan Keseruan
Tradisi Unik yang Penuh Makna dan Keseruan
Minggu, 16 Maret 2025 | 10:04:32 WIB
Bali Destinasi Wisata Nomor Satu di Asia-Pasifik
Bali Destinasi Wisata Nomor Satu di Asia-Pasifik
Kamis, 13 Maret 2025 | 11:56:04 WIB