|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
Editor : red | Penulis : Ahmad Rafles
PANGKALANKERINCI-- Delapan atlet SOINA Pelalawan memperkuat Riau dalam PeSOnas 2022 yang mempertandingkan 12 cabang olahraga yang dihelat sejak tanggal 3 sampai 8 Juli 2022 di Semarang, Propinsi Jawa Tengah mampu menyumbangkan 6 medali.
Dalam PeSOnas 2022 ini Riau tampil sebagai peringkat ketiga peraih medali terbanyak dari 12 cabang olahraga yang dipertandingkan. Cabang olahraga yang dipertandingkan seperti renang, bulu tangkis, bola tangan, bola basket, senam ritmik, tenis meja, sepak bola, futsal, boccee, bola voli, dan tari olahraga.
Ketua SOINA Kabupaten Pelalawan H. Abdullah Melalui via seluler saat beliau berada di Semarang, Jumaat (8/7/2022) mengatakan, ajang PeSOnas 2022 ini merupakan ajang pembinaan bagi atlet yang memiliki disabilitas intelektual (tuna grahita).
Operasi Lilin Lancang Kuning 2025, Satlantas Polres Pelalawan Laksanakan Ramp Check Kendaraan
Kecelakaan Maut Grand Max dan Hino di KM 53 Pelalawan, Dua Tewas
H. Abdullah juga mengucapkan rasa syukur yang tak terhingga bahwa 8 atlit Pelalawan dalam rombongan Soina Prov Riau semuanya mendapatkan medali.
"Ini membanggakan bagi Kabupaten Pelalawan yg mampu berkompetisi ditingkat Nasional dan menoreh prestasi. Anak anak Soina Pelalawan dan Riau, hebat. Ini sangat membanggakan tentunya bagi Kabupaten Pelalawan sendiri, Propinsi Riau umumnya, tutup Abdullah