POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR
HOME / Nusantara

PWI Riau - PWI Kalsel Sepakat Perubahan dan Perbaikan PWI Pusat

Jumat, 25 Agustus 2023 | 12:10:00 WIB
Penulis : PE/DL
PWI Riau - PWI Kalsel Sepakat Perubahan dan Perbaikan PWI Pusat - Pekanbaruexpress
Calon Ketum PWI Pusat Zulmansyah Sekedang menyerahkan baju kaos untuk pengurus PWI Kalsel. (PWI Riau for PE)

Ketua PWI Riau H Zulmansyah Sekedang yang sudah mendeklarasikan diri maju sebagai Calon Ketua Umum PWI Pusat 2023-2028 menyatakan semua informasi, aspirasi, masukan dari PWI Kalsel akan menjadi PR baginya untuk diubah dan diperbaiki di masa mendatang.

"Saya sangat terbuka dengan saran masukan untuk perubahan dan perbaikan PWI ke depan. Program yang saya gagas, bersama-sama mewujudkan PWI HEBAT, juga banyak berisikan perubahan dan perbaikan di dalamnya," kata Zulmansyah.

Ketua PWI Riau dua periode itu juga menjelaskan, PWI HEBAT bukan hanya sebuah kata berarti perubahan untuk lebih bagus atau lebih baik, tetapi juga merupakan akronim dari visi, misi dan program yang akan diwujudkan bersama-sama di PWI dari pusat sampai ke daerah.

Baca :

Kata HEBAT, lanjut Zulmansyah, juga merupakan akronim. Huruf H sama dengan "Harmonis". E berarti "Ekonomi wartawan harus ditolong". B artinya "Bargaining power PWI bermanfaat untuk semua". A sama dengan "Amanah" serta T bermakna "Tempat silaturahmi, edukasi, proteksi profesi dan happy-heppy wartawan."

"Organisasi PWI kita ini, kata persatuan didahulukan. Persatuan tanpa hubungan yang harmonis di internal dan eksternal, akan menjadi penghalang mewujudkan program-program mengangkat marwah organisasi PWI. Ke depan, kita semua harus kompak bersatu dan harmonis, untuk mewujudkan semua program," ungkap mantan Pemimpin Redaksi Riau Pos ini.


Pilihan Editor
Berita Lainnya
LOS ANGELES
Studi Ungkap Kendaraan Listrik Turunkan Polusi Udara dan Risiko Penyakit
Senin, 26 Januari 2026 | 11:56:27 WIB
Pasar
Wajah
Trump Nyentil, Clooney Pindah Warga Negara
Trump Nyentil, Clooney Pindah Warga Negara...
Sabtu, 3 Januari 2026 | 15:54:52 WIB
Artikel Popular
Artikel Popular
2
3
politikus
Jazuli: Nilai Undang Undang Pemilu Perlu Revisi
Jazuli: Nilai Undang Undang Pemilu Perlu...
Jumat, 3 Januari 2025 | 16:30:00 WIB
Politik
Riau dan Gagalnya Mimpi Wisata
Riau dan Gagalnya Mimpi Wisata
Senin, 5 Mei 2025 | 11:59:34 WIB
Tradisi Unik yang Penuh Makna dan Keseruan
Tradisi Unik yang Penuh Makna dan Keseruan
Minggu, 16 Maret 2025 | 10:04:32 WIB
Bali Destinasi Wisata Nomor Satu di Asia-Pasifik
Bali Destinasi Wisata Nomor Satu di Asia-Pasifik
Kamis, 13 Maret 2025 | 11:56:04 WIB