|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
Di Tahun 2023, bank sampah ini turut mendapat pendampingan dari mitra pelaksana Politeknik Caltex Riau (PCR) yang memfasilitasi produksi sabun cair isi ulang, sabun cuci piring, serta mengembangkan sistem informasi pengelolaan pemasaran dan keuangan.
Sejumlah instansi pemerintahan ikut bergabung menjadi nasabah, di antaranya pihak kantor kelurahan, kantor kecamatan, sekolah dan perguruan tinggi. Bank Sampah Agrowisata Ponpes Ibnu Al Mubarok juga menjadi percontohan sekaligus pusat pelatihan pengelolaan sampah. Pesertanya beragam, mulai dari pemerintahan hingga masyarakat umum.
Keberhasilannya dalam mengelola bank sampah membuat Ponpes Ibnu Al Mubarok meraih sejumlah penghargaan baik di tingkat lokal maupun nasional, di antaranya Juara I Program Satuan Pendidikan Peduli Lingkungan dari Kementerian Agama 2023.
Karnaval Tempo Doeloe Lalang Festival 2025, Bupati Afni Ingatkan Hidup Sederhana
Go Live Like a Pro, IM3 Ajak Mahasiswa Unri Berkarya di Dunia Digital
PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) secara konsisten mengambil peran menjaga lingkungan hidup di Provinsi Riau. Melalui sejumlah Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), perusahaan hulu migas terkemuka di Indonesia ini terus berupaya memperhatikan aspek lingkungan di tengah operasi menjaga ketahanan energi nasional.
PHR berkomitmen melalui program TJSL mendorong konservasi keanekaramgaman hayati serta peningkatan pemahaman dan kesadaran masyarakat tentang pengelolaan lingkungan. “Selain berpusat pada pengembangan masyarakat secara sosial, PHR juga mendorong kepedulian atas pengembangan masyarakat di bidang lingkungan yang berfokus pada upaya perlindungan lingkungan,” kata Corporate Secretary PHR WK Rokan Rudi Ariffianto.