|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
Editor : Deslina
PEKANBARU - Penutupan pendaftaran Uji Kompetensi Wartawan (UKW) PWI Riau bekerjasama dengan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) di Riau semakin dekat. Sementara itu, jumlah pendaftar terus meningkat.
Ketua Panitia Pelaksana UKW PWI - BUMN Adlis Pitrajaya mengatakan saat ini panitia masih membuka peluang bagi wartawan yang ingin mengikuti UKW.
"Kesempatan masih terbuka lebar bagi kawan-kawan wartawan yang ingin mendaftar. Segera lengkapi berkas sebelum pendaftaran ditutup," ujarnya.
Sementara itu jumlah pendaftar hingga Minggu (21/1/2024) berjumlah 49 orang. Sedangkan kuota yang disediakan panitia yakni 60 orang yang nantinya terbagi antara UKW Muda, Madya dan Utama.
Adlis menyebutkan pendaftaran UKW akan dibuka hingga 7 Februari 2024. Untuk lokasi ujian masih dikoordinasikan antara pihak PWI Riau dan BUMN.