|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
Editor : Deslina | Penulis : PE/DL
"Ya selalu saya pantau, untuk melihat secara cepat hasil penghitungan suara Pileg DPRD Riau. Tapi tentu hasil akhirnya perolehan suara resmi akan ditetapkan oleh KPU Riau juga," ungkap Munawar.
Untuk diketahui dari 18 partai politik (parpol) peserta Pemilu, diprediksi ada delapan partai yang akan duduk di DPRD Provinsi Riau dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sebagai pemuncak total peraih suara tertinggi yaitu 46.756 suara atau 18,22 persen.
Partai berwarna oranye itu berpotensi mendapatkan dua kursi di DPRD Provinsi Riau dapil Kota Pekanbaru masing -masing diprediksi akan diisi oleh mantan Wakil Walikota (Wawako) Pekanbaru Ayat Cahyadi yang meraih suara 12.784 dan Ahmad Tarmizi 8.993.
HUT ke-12 Tahun, BSP Zapin Terus Tumbuh dan Memberikan Manfaat Nyata bagi Lingkungan Sekitar
Produksi PT BSP di West Area Meningkat, Program Sosial Terus Ditingkatkan
Sementara partai Golkar untuk sementara ini menjadi parpol peraih total suara tertinggi kedua setelah PKS dengan 40.335 suara atau 15,72 persen.
Caleg Golkar yang diprediksi akan kembali duduk di DPRD Provinsi Riau adalah petahana Parisman Ihwan alias Iwan Fatah yang untuk sementara ini meraih suara tertinggi dengan 9.769 suara.