POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR
Home Pasar

Angkatan ke-4, Program Magang Kerja PHR Dinilai Bantu Kurangi Pengangguran di Riau 

Selasa, 27 Februari 2024 | 14:40:00 WIB

Editor : Deslina | Penulis : PE/DL

Angkatan ke-4, Program Magang Kerja PHR Dinilai Bantu Kurangi Pengangguran di Riau 
Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Riau Boby Rachmat memasangkan badge kepada perwakilan peserta Magang tanda dimulainya Program Magang Kerja Batch-4 PHR di Gedung Pertemuan RCC Rumbai, Senin (19/2/2024) kemarin.

PEKANBARU-- Program magang kerja PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) mendapat sambutan positif dari Pemerintah Provinsi Riau. Program ini dinilai selaras dengan program prioritas pemerintah daerah dalam mengurangi angka pengangguran serta meningkatkan daya saing generasi muda di Riau. 

“Terima kasih kepada PHR yang selama ini sudah menyelenggarakan kegiatan pemagangan ini hingga batch ke-4. Artinya, kegiatan ini juga sinergi dengan kegiatan prioritas kita, yaitu salah satunya untuk menanggulangi tingkat pengguran,” kata Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Riau Boby Rachmat. 

Pemprov Riau mengapresiasi atas komitmen PHR turut serta dalam meningkatkan sumber daya manusia putra putri Riau lewat program magang kerja yang sudah memasuki angkatan (batch) ke-4 ini. Program magang PHR sangat dirasakan manfaatnya karena dapat mengurangi angka pengangguran serta melahirkan generasi muda yang terampil dan siap bersaing di dunia kerja yang sebenarnya. 

Baca :

“Magang kerja PHR memberi nilai tambah bagi pemuda dan pemudi Riau sehingga dapat mempersiapkan diri untuk terjun ke dunia kerja nantinya,” ucapnya. 

Boby juga berpesan kepada seluruh peserta magang kerja PHR untuk bisa menyerap ilmu dan pengalaman yang didapat selama menjalani magang kerja di PHR. Terlebih, para peserta bisa merasakan pengalaman magang kerja di salah satu perusahaan hulu minyak dan gas (migas) terbesar di Indonesia dan mendapat pendampingan langsung dari para profesional industri migas di PHR.


Pilihan Editor
Berita Lainnya
riau
821 Guru Incar Jabatan Kepala Sekolah Tingkat SLTA
Rabu, 14 Januari 2026 | 14:33:54 WIB
Malang
Prabowo Targetkan Sekolah Unggulan di Seluruh Provinsi 
Rabu, 14 Januari 2026 | 13:11:00 WIB
Amerika Serikat
Trump Siap Perang, Serukan Evakuasi Warga Amerika dari Iran
Rabu, 14 Januari 2026 | 12:29:36 WIB
hukum
Terbongkar! 9 Data di Ijazah Jokowi Diminta Dibuka ke Publik
Rabu, 14 Januari 2026 | 12:18:32 WIB
Pasar
Wajah
Trump Nyentil, Clooney Pindah Warga Negara
Trump Nyentil, Clooney Pindah Warga Negara...
Sabtu, 3 Januari 2026 | 15:54:52 WIB
Artikel Popular
1
2
3
4
5
politikus
Jazuli: Nilai Undang Undang Pemilu Perlu Revisi
Jazuli: Nilai Undang Undang Pemilu Perlu...
Jumat, 3 Januari 2025 | 16:30:00 WIB
Politik
Bawaslu Kampar Berharap Lahir Kerjasama Kedua Pihak
Bawaslu Kampar Berharap Lahir Kerjasama Kedua...
Rabu, 15 Oktober 2025 | 23:50:18 WIB
Riau dan Gagalnya Mimpi Wisata
Riau dan Gagalnya Mimpi Wisata
Senin, 5 Mei 2025 | 11:59:34 WIB
Tradisi Unik yang Penuh Makna dan Keseruan
Tradisi Unik yang Penuh Makna dan Keseruan
Minggu, 16 Maret 2025 | 10:04:32 WIB
Bali Destinasi Wisata Nomor Satu di Asia-Pasifik
Bali Destinasi Wisata Nomor Satu di Asia-Pasifik
Kamis, 13 Maret 2025 | 11:56:04 WIB