|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
Editor : Rinalti Oesman | Penulis : PE*
PEKANBARU - Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Lancang Kuning 2024 resmi digelar. Kegiatan ini dilaksanakan di Lapangan Mapolda Riau, Jalan Pattimura, Pekanbaru, Senin (15/7).
Apel tersebut dipimpin oleh Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal. Tampak hadir Asisten I Setdaprov Riau, Zulkifli Syukur. Ia datang untuk mewakili Penjabat (Pj) Gubernur Riau, SF Hariyanto.
Irjen Iqbal meyampaikan, Operasi Patuh Lancang Kuning untuk menciptakan kondisi keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran berlalu lintas.
SKK Migas Sumbagut Terima Kunjungan PWI Riau, Perkuat Sinergi Sektor Migas dan Pers
304 Ekor Hewan Ternak di Riau Terjangkit Penyakit Mulut dan Kuku, Inhu Terbanyak 143 Kasus
"Operasi Patuh Lancang Kuning dilaksanakan selama 14 hari. Mulai 15 hingga 28 Juli dengan mengedepankan upaya persuasif dan edukatif dengan tindakan-tindakan humanis," ujar Kapolda Riau.
Diketahui, sedikitnya ada 970 personil dikerahkan selama operasi ini berlangsung. Harapannya, setelah Operasi Patuh Lancang Kuning, pelanggaran berlalu lintas dapat berkurang