|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
PEKANBARU - Ikatan Keluarga Tionghua Selatpanjang dan Sekitarnya (IKTS) mengundang tuna netra yang tergabung dalam Persatuan Tunanetra Indonesia (Pertuni) Pekanbaru untuk melaksanakan buka puasa bersama, Senin (20//5). Kegiatan bekerjasama dengan Persatuan Bulutangkis (PB) Bambu Kuning bertempat di sekretariat IKTS Jalan Tanjung Datuk, Pekanbaru.
Ketua Panitia Buka Puasa Bersama, Nata Hedy Nyo mengatakan, buka puasa bersama tuna netra sudah memasuki tahun kedua yang bekerjasama dengan PB Bambu Kuning. "Terdapat 40-an tuna netra dari Pertuni Pekanbaru yang hadir," katanya.
Selain itu, lanjutnya, diberikan uang lebaran untuk membantu teman-teman tuna netra yang merayakan Lebaran Idul Fitri.
Sementara itu, anggota PB Bambu Kuning dan PB Pengyo, Achi (Suwandi) mengatakan, santunan dan buka puasa bersama Pertuni Pekanbaru sebagai bentuk kepedulian dan kebersamaan di momen Bulan Ramadan. "Teman-teman yang tergabung dalam PB Bambu Kuning dan PB Pengyo merasa terpanggil untuk membantu sesama," terangnya.
Ketua Pertuni Pekanbaru, M Syahmin mengucapkan terima kasih kepada IKTS dan PB Bambu Kuning yang telah mengundang anggota Pertuni dalam rangka buka puasa bersama.