|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
Akan tetapi bukti menunjukkan banyak yang ditahan hanya karena mengekspresikan iman mereka, seperti shalat, mengenakan kerudung, atau karena memiliki koneksi luar negeri ke tempat-tempat seperti Turki. Lebih dari satu juta orang diperkirakan ditahan di dalam sistem. Setelah orang tua ditahan, penilaian formal kemudian dilakukan untuk menentukan apakah anak-anak membutuhkan perawatan terpusat.
Seorang pejabat setempat mengatakan kepada BBC anak-anak yang orang tuanya telah ditahan di kamp-kamp dikirim ke sekolah berasrama. "Kami menyediakan akomodasi, makanan, dan pakaian dan kami telah diberitahu oleh tingkat senior kami harus merawat mereka dengan baik," katanya.
Tetapi Adrian Zenz, yang melakukan penelitian yang ditugaskan oleh BBC, menyatakan sekolah asrama memberikan konteks yang ideal untuk rekayasa ulang budaya berkelanjutan bagi masyarakat minoritas. "Saya pikir bukti untuk secara sistematis memisahkan orang tua dan anak-anak adalah indikasi yang jelas pemerintah Xinjiang sedang berusaha membangkitkan generasi baru yang terputus dari akar asli, kepercayaan agama dan bahasa mereka sendiri," ungkap Zenz.
Belasan orang tua Uighur yang tinggal di Turki berbicara kepada BBC tentang keinginan mereka bersatu dengan anak-anak mereka yang hilang. "Saya tidak tahu siapa yang menjaga mereka, tidak ada kontak sama sekali," kata seorang ibu.
Ribuan orang Uighur telah pindah ke Turki untuk melakukan bisnis dan mengunjungi keluarga. Selain itu, mereka pindah untuk melepaskan diri dari batasan-batasan pengendalian di China, dan apa yang mereka sebut sebagai penindasan agama.