|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
Penulis : Hendra
PASIR PANGARAIAN - Bupati Rokan Hulu (Rohul), H Sukiman mengaku bangga tim bola voli pelajar putera Rohul berhasil meraih juara 1 di Kejurda Bola Voli Piala Gubernur Riau Tahun 2019, beberapa waktu lalu.
"Saya bangga dengan prestasi bola voli pelajar putera Rohul yang keluar sebagai juara. Semoga bisa ditingkatkan lagi di event lebih tinggi," kata Bupati.
Bupati mengatakan, dengan prestasi ini diharapkan cabang-cabang olahraga lainnya juga bisa meraih kesuksesan serupa sehingga daerah berjuluk Negeri Seribu Suluk ini menjadi kabupaten terbaik bidang olahraga di Provinsi Riau.
Prestasi Gemilang, Kanwil Imigrasi Kaltim Dinobatkan sebagai Imigrasi Terbaik 2025
Dorong Prestasi Pelajar, PT BSP Fasilitasi 6 Siswa SMAN 2 Dayun Ikuti Program AFS Global STEM
"Saya ucapkan selamat ke tim bola voli pelajar putera Rohul yang telah mengharumkan nama baik Rohul di tingkat Provinsi Riau," Bupati.
Ketua PBVSI Kabupaten Rohul, Zulkarnain juga bangga dengan raihan tersebut.
"Selamat kepada pelajar kita karena bisa membanggakan Kabupaten Rohul di ajang olahraga bola voli pelajar tingkat Provinsi Riau. Mari terus tingkatkan prestasi serta latihannya," ajak Zulkarnain.