|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
Penulis : detik.com
MISANO - MotoGP San Marino 2019 berjalan sengit. Pebalap Repsol Honda Marc Marquez bisa mengalahkan Fabio Quartararo, sementara Valentino Rossi finis keempat.
Dalam race di Sirkuit Misano, Minggu (15/9/2019), rider Monster Energy Yamaha Maverick Vinales sempat memimpin race. Ia bisa mempertahankan posisi terdepannya sejak start. Sementara di belakangnya, dua rider Petronas Yamaha Quartararo dan Franco Morbidelli mengekor.
Sementara Marquez naik ke posisi empat, Pol Espargaro (KTM), Alex Rins (Suzuki) dan Rossi mengisi posisi lima hingga 7. Posisi itu bertahan hingga lap ketiga.
Vinales, Quartararo, dan Marquez cukup jauh meninggalkan lawan-lawannya. Di tikungan Curvone, Quartararo akhirnya bisa menyalip Vinales, disusul Marquez merebut posisi dua di Turn 10.
Pertarungan Seru dan Kemenangan Ketiga Marquez di GP Qatar
Kalahkan Golkar, Diprediksi Ketua DPRD Riau Bakal Direbut PDIP di Pemilu 2024
Pimpinan race pun diambil alih Quartararo, dengan Marquez setia membuntutinya. Balapan kuda dua rider terjadi hingga lap ke-10. Sementara Vinales, Rossi, dan Morbidelli masih bertahan di belakangnya.
Posisi tak banyak berubah, kecuali Alex Rins yang crash di lap ke-12. Rider Suzuki itu, yang juga pemenang MotoGP Inggris, tergelincir di Turn 14.