|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
Editor : red | Penulis : PE/DL
Pelaksanaannya rutin digelar setelah penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON). Untuk pelaksanaan Tahun 2021, akan dilaksanakan di Provinsi Papua, tepatnya di Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura.
Pada Peparnas XVI tahun ini, kontingen Provinsi Riau akan mengikuti 9 cabang olahraga dari 12 cabang olahraga yang dipertandingan. Jumlah kekuatan para atlet yang ikut sebanyak 108 orang, ditambah pelatih, asisten pelatih dan official dengan total keseluruhan kontingen 175 orang.
Syamsuar mengingatkan, bahwa lawan dalam kompetisi olahraga bukanlah lawan dalam arti sesungguhnya. Lantaran semua lawan yang ikut bertanding adalah sahabat dan wajib saling menghargai serta menghormati.
Sejarah Agraria di Siak, Lahan dan Kebun Sawit Rakyat Dilepaskan Dari Kawasan
MK Tegaskan Polisi Tak Bisa Duduki Jabatan Sipil Tanpa Lepas Seragam
"Apabila nanti para atlet meraih prestasi terbaik dengan semangat sportifitas tinggi dan mempedomani seluruh aturan yang ada, maka dapat dipastikan bahwa prestasi ini akan dapat mengharumkan nama pribadi [para atlet] dan nama Provinsi Riau di tingkat Nasional," ucapnya.
Menurut Syamsuar, pada gilirannya para atlet paralimpik inilah yang akan mengharumkan nama Indonesia di mata Dunia. Sebagaimana yang telah diraih sebelumya, oleh para badminton serta para renang, Ratri Oktila dan Suci Indriani.