|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
“Beras murah yang dijual Bulog itu ada di 68 kios dan 1156 rumah pangan. Kami juga punya dana dekonsentrasi dari APBN untuk bahan pangan,” ujarnya.
“Dinas Pangan, Tanaman Pangan dan Holtikultura (PTPH) Provinsi Riau, mereka ini masih memiliki anggaran untuk melaksanakan 10 kali lagi gerakan pasar murah (GPM). Diluar itu Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Koperasi juga akan melaksanakan program pasar murah,” tambah Job Kurniawan.
Senada dengan hal tersebut, Kepala Bidang Tanaman Pangan Dinas PTPH Provinsi Riau, Wisnu Handana menuturkan, guna menjaga stabilitas stok beras hingga akhir tahun nanti, pihaknya telah melakukan program gerakan percepatan tanam.
Stok BBM Menipis, Shell, BP-AKR, dan Vivo Kompak Ambil Langkah Mengejutkan
Polda Riau Bongkar Sindikat Beras Oplosan SPHP, 9 Ton Diamankan di Pekanbaru
“El nino kemarin sudah bisa kita atasi, pompa-pompa air juga sudah kita siagakan untuk penanaman padi. Agustus - September ini sudah kita lakukan penanaman, jadi yang awalnya panen bulan Februari bisa dipercepat menjadi bulan Desember atau Januari 2024,” tutup Wisnu.*