|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
"Terima kasih kepada PT PHR. Ini merupakan cita-cita lama yang belum terwujud dan ke depan insyaAllah bisa kita wujudkan. Mudah-mudahan dengan PHR melakukan groundbreaking bisa menambah minat banyak perusahaan lainnya untuk berkontribusi, jangan berhenti sampai di sini," kata Firdaus.
Firdaus berharap, pembangunan Sentra UMKM Bangkinang Riverside ini bisa menjadi kawasan yang berdampak pada peningkatan ekonomi UMKM dan masyarakat Kampar. "Dan tentunya bisa menjadi pusat wisata, olahraga dan belajar. Nanti akan kita pasang wifi (jaringan internet) untuk mempermudah akses masyarakat," katanya.
"Ini bisa jadi spot masyarakat Bangkinang untuk bermain dan berekreasi di sini. Dan harapan kami, apa yang dibangun ini nantinya bisa dijaga dan dipelihara bersama," imbuhnya.
DED Flyover Simpang Panam Selesai, Pembangunan Masih Terkendala Pembebasan Lahan
Bupati Zukri Tinjau Progres Pembangunan Gerai Koperasi Merah Putih di Terantang Manuk
Corporate Secretary PHR Rudi Ariffianto mengatakan, pembangunan Sentra UMKM Kawasan Bangkinang Riverside ini merupakan inisiatif baik dari Pemerintah Kabupaten Kampar. "Karena pemerintah memikirkan sampai sedetail ini untuk mengembangkan spot yang ada sejak lama dan kita mulai geraknya hari ini," katanya.
Dia berharap, fasilitas yang dibangun ini nantinya bisa berdampak pada pengembangan UMKM, yang berujung pada peningkatan perekonomian, kesejahteraan dan kualitas hidup masyarakat Kampar.