|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
PEKANBARU-- Billi Pranata terpilih jadi Ketua Ikatan Alumni (IKA) Administrasi Negara/Publik, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Universitas Riau dalam musyawarah besar (Mubes), Sabtu (11/11/2023) di salah satu hotel di Pekanbaru.
Mubes dibuka Ketua Harian IKA fisip Unri Rahmat Gusra, dan dihadiri para alumni dari perwakilan tahun 1981 sampai tahun 2022.
Ketua pelaksana mubes, Adinda Qori menyampaikan apresiasi kepada semua alumni, dan permohonan maaf karena mubes digelar mendadak.
Gubri besok Lantik Bupati -Wabup Siak Terpilih, Afni dan Syamsurizal
Gebyar Sholawat, Akan Warnai Malam Syukuran Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Siak Terpilih
"Meski dengan waktu singkat, panitia yang terdiri dari mahasiswa angkatan 2020, 2021 dan 2022 tetap semangat dan kompak menyukseskan mubes," kata Adinda.
Sementara itu, guru besar Administrasi Negara, Prof Zaili Rusli pada kesempatan tersebut menyampaikan rasa bangga karena alumni Administrasi Negara Fisip Unri yang sudah menyebar mengisi posisi-posisi penting pengambil kebijakan pemerintah.
"Kita berharap ke depan melalui IKA ini hubungan antar kampus dan alumni terjalin dengan baik. Karena kehadiran alumni dapat mempengaruhi penilaian kampus dimata publik," sebut Prof Zaili Rusli.
H-1 PSU, Cabup Siak Terpilih Afni Bikin Riuh Pasar Sungai Apit
KPU Kampar Gelar Forum Group Discussion Usai Pelantikan Bupati dan Wabup Terpilih
Salah seorang alumni yang berkiprah di kancah politik, Suparman pada kesempatan tersebut juga menginginkan ke depan para alumni saling bersilaturahmi dan menjalin komunikasi yang lebih terjaga.
"Silaturahmi perlu kita jalin dan perkuat. Juga masukan dari saya, agar ke depan kampus melahirkan alumni yang beradab. Karena banyak sekarang mahasiswa yang suka melawan dosen dan bahkan mendemo dosen," ujar politisi yang pernah menjabat sebagai ketua DPRD Riau dan Bupati Rokan Hulu (Rohul) tersebut.
Dalam proses pemilihan ketua IKA Administrasi Negara/Publik Fisip Unri ini muncul 4 nama kandidat ketua. Mereka yakni, Billi Pranata, Mustafa Husein, Adinda Qori dan Eko Budi.
Pimpinan DPRD Pekanbaru Pimpin Sidang Paripurna Penetapan Walikota-Wakil Walikota Terpilih
Wakil Ketua DPRD Pekanbaru Tengku Azwendi Hadiri Rapat Penetapan Paslon Terpilih
Namun, dari 4 nama tersebut, hanya Billi Pranata yang menyatakan kesediaan sebagai calon ketua. Sehingga akhirnya pleno menetapkan Billi Pranata aklamasi sebagai Ketua IKA Adminstrasi Negara/Publik Fisip Unri periode 2023-2027.
"Terimakasih atas amanah yang diberikan. Saya berharap agar seluruh alumni dan kampus bersatu memberikan kontribusi bagi kampus Fisip dan Unri secara umum, dan Administrasi publik secara khusus. Saya juga meminta masukan untuk program kerja yang harus menjadi prioritas ke depan," ujar alumni Adminitrasi Negara Fisip Unri angkatan 2005 tersebut.*