|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
JAKARTA – Indonesia resmi bergabung dengan Dewan Perdamaian yang digagas Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump. Keikutsertaan ini menandai dukungan Indonesia terhadap inisiatif internasional yang ditujukan untuk mendorong penyelesaian konflik global, termasuk di Jalur Gaza.
Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) menyampaikan bahwa Indonesia bersama sejumlah negara di Timur Tengah menyambut positif undangan Presiden Trump untuk menjadi bagian dari Dewan Perdamaian tersebut.
"Menteri Luar Negeri Republik Turkiye, Republik Arab Mesir, Kerajaan Hashemite Yordania, Republik Indonesia, Republik Islam Pakistan, Negara Qatar, Kerajaan Arab Saudi, dan Uni Emirat Arab menyambut baik undangan yang disampaikan kepada para pemimpin mereka oleh Presiden Amerika Serikat, Donald J. Trump, untuk bergabung dengan Dewan Perdamaian," tulis Kemenlu melalui unggahan di media sosial X, Kamis (22/1/2026).
Baca :
Kemenlu menjelaskan, Indonesia dan negara-negara terkait selanjutnya akan menandatangani dokumen keanggotaan Dewan Perdamaian sesuai dengan ketentuan hukum dan prosedur yang berlaku di masing-masing negara.
Para menteri luar negeri dari negara-negara tersebut juga menegaskan kembali dukungan terhadap upaya perdamaian yang diprakarsai oleh Presiden Trump.