|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
Penulis : Zul
BENGKALIS - Setiap memasuki malam ke-27 Ramadan atau malam tujuh likur, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis menggelar Festival Lampu Colok. Pada tahun ini, pembukaan festival ini dipusatkan di Dusun Pahlawan, Desa Pangkalan Batang, Kecamatan Bengkalis, Jumat (31/5) mendatang.
Kepastian lokasi dan jadwal pembukaan Festival Lampu Colok 1440 hijriah ini dibenarkan Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Kepemudaan dan Olahraga (Budparpora) Kabupaten Bengkalis, Anharizal, Selasa (28/5).
“Sejauh ini, undangan pembukaan Festival Lampu Colok 1440 hijriah ini sudah ditandatangani Bupati Bengkalis dan disebarkan ke para tamu undangan. Insha Allah, pada malam tujuh likur diresmikan,” ujar Anharizal.
Ribuan Warga Padati Kampar Utara, Rela Berjalan Ratusan Meter Demi Saksikan Pembukaan MTQ ke-54
MTQ ke-57 Pekanbaru Berlangsung Meriah, Ditengah Hujan Deras Suasana Berlangsung Hangat
Sebelum peresmian Festival Lampu Colok, didahului dengan beberapa agenda, seperti buka bersama dengan masyarakat, tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat.
Terkait jumlah peserta Festival Lampu Colok, saat ini jumlah peserta yang sudah mendaftar sudah 70 kelompok. Diperkirakan jumlahnya terus bertambah, mengingat data dari kecamatan belum masuk seluruhnya.