|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
Penulis : Fajar
Namun, jika tenaga kerja yang mengalami risiko kecacatan, BPJS Ketenagakerjaan bekerjasama dengan Balai Latihan Kerja melalui program Return To Work (RTW) dengan memberikan pelatihan kepada peserta yang mengalami kecacatan. Saat ini, telah ada 5.651 perusahaan yang telah berkomitmen mendukung program RTW.
Dalam meningkatkan pelayanan dan manfaat kepada peserta, pada 2019 BPJS Ketenagakerjaan bekerjasama dengan Dinas Tenaga Kerja di tingkat provinsi dan kabupaten/kota, Kejaksaan Tinggi dan Kejaksaan Negeri, Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL), desa maupun pasar di beberapa daerah, dan juga kanal akuisi kepesertaan melalui Agen Perisai.
Selain itu, diberikan juga penghargaan jaminan sosial ketenagakerjaan kepada pemerintah provinsi, pemerintah kabupaten/kota, perusahaan besar-menengah, dan UKM yang disebut dengan 'Paritrana Award'.
Didampingi Kadisperinaker Kampar, Hambali Terima Penghargaan BPJS Ketenagakerjaan
Dilindungi BPJS TK, Petugas Pemilu Bisa Klaim JKK dan JKM
Acara media gathering BPJS Ketenagakerjaan Kanwil Sumbarriau ini, selain diisi dengan sosialiasi program, penjelasan penerapan tata kelola kelembagaan yang baik, juga diselingi dengan hiburan.
"Tanpa media kita juga akan sulit menyampaikan program dan komitmen kami ke depannya. Untuk itu dibutuhkan adanya sinergi dengan media agar masyarakat semakin paham pentingnya kehadiran BPJS Ketenagakerjaan di tengah-tengah masyarakat," katanya.*