|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
Editor : red | Penulis : DL/PE*
SIAK-- Berbagai rangkaian kegiatan selalu digelar setiap peringatan Hari Pers dan Hari Ulang Tahun Persatuan Wartawan Indonesia (HUT PWI), khususnya dalam upaya mendukung perekonomian dan pembangunan daerah, di antaranya, pameran Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) Siak Bangkit, olahraga dan go green.
“Hari ini kita sama-sama menghadiri pameran UMKM Siak Bangkit. Dan mudah-mudahan teman-teman PWI yang hadir se Riau, yang kita perkirakan hadir sekitar 150 orang wartawan banyak-banyaklah belanja di pameran UMKM Siak Bangkit ini,” ujar Ketua PWI Riau H Zulmansyah Sekedang saat menyampaikan sambutan pada acara pembukaan Pameran UMKM Siak Bangkit dalam rangka menyemarakkan Puncak Perayaan Hari Pers Nasional (HPN) dan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 PWI Tahun 2022 yang berlangsung di Lapangan Siak Bermadah Kota Siak Sri Indrapura, Kabupaten Siak, Provinsi Riau, Jumat (18//03/2022) siang.
Dan khusus PWI, sebut Zulmansyah, juga ada bagi-bagi hadiah. Yakni hadiah Lomba Karya Tulis Jurnalistik (LKTJ) dan Lomba Karya Foto Jurnalistik (LKFJ).
PT BSP Berkomitmen Konsisten Jaga Lingkungan dan Pemberdayaan Masyarakat
Bupati Afni Mesti "Nyinyir' Uang Siak di Pusat Tembus Setengah Triliun
“Hadiahnya banyak. Nanti hadiahnya dibelanjakan di pameran UMKM Siak Bangkit ini,” ajak Zulmansyah.
Waktu menghadiri acara HPN di Kendari, sebut pria supel yang akrab disapa Zum ini, PWI Riau berencana ingin memakai batik Siak, Batik Istana. Bahkan sudah dipesan, ternyata bahannya sedikit. Tidak cukup untuk 100 orang.