|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
Sementara itu pesan PPIH EHA Riau berharap kepada Jemaah haji untuk dapat menjaga kesehatan sehingga dapat melaksanakan syarat dan Rukun haji dengan baik.
“Karena beberapa persen dari Jemaah kita berusia lansia, kita berharap kepada Jemaah untuk menjaga kesehatan, kalau kesehatan dijaga insyaallah bisa melaksanakan syarat dan rukun haji semuanya. Kita juga berharap Jemaah haji ini bisa berangkat selamat dan pulang dengan selamat dapat melaksanakan rukun haji serta mendoakan Riau lebih baik secara khusus dan secara umum nya Indonesia dan juga kita berharap kedepannya pemerintah tetap komit untuk melaksanakan Embarkasi Antara ini,”harapnya.
Untuk diketahui, jamaah haji Provinsi Riau yang tergabung dalam Kelompok Terbang (Kloter) 02 BTH/01 EHA Riau akan memasuki Asrama haji pada tanggal 23 Mei 2023 pukul 17.00 Wib dan akan diberangkatkan ke Batam pada tanggal 24 Mei 2023 pukul 11.25 Wib, selanjutnya berangkat menuju Bandar Udara Internasional Pangeran Mohammad bin Abdulaziz atau Bandar Udara Madinah pukul 17.40 Wib.. 374 orang Jemaah asal Kota Pekanbaru tersebut akan menggunakan pesawat Saudi Air lines. (*)