POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR
HOME / Rohil

Ingin Saksikan Bakar Tongkang, Tiga Turis Asal Prancis Kunjungi Rohil

Senin, 30 November -0001 | 00:00:00 WIB
Penulis : Afrizal
Ingin Saksikan Bakar Tongkang, Tiga Turis Asal Prancis Kunjungi Rohil
Kedatangan turis asal Prancis

BAGANSIAPIAPI - Tiga turis asal negara Prancis pada Sabtu (15/6) malam tiba di kota Bagansiapiapi. Kedatangan Wisatawan Manca negara itu dinegeri Seribu Kubah hanya ingin menyaksikan prosesi Ritual Bakar Tongkang (RBT) yang dilaksanakan pada tanggal 19 Juni mendatang.

Kedatangan turis tersebut disambut oleh Sekdakab Rohil, Drs H Surya Arfan MSi didampingi Kadispora H Ali Asfar S Sos MSi dan Sejumlah kepala OPD di depan Dekranasda Rohil, Jalan Merdeka, Bagansiapiapi.

"Kita semua tentunya merasa bangga, dimana tahun ini kita kedatangan wisatawan manca negara dari Prancis. Hal ini menunjukkan kalau wisata yqng ada didaerah kita sudah diketahui oleh negara luar," Kata Surya Arfan sembari berharap kedepannya mampu mendongkrak kehadiran wisatawan dari negara lainnya.

Baca :

Surya mengatakan, kalau pihaknya nanti juga minta kepada para turis tersebut untuk mempromosikan wisatawan andalan kita ini kenegaranya. "Mudah-mudahan kedepannya lebih banyak lagi wisatawan dari berbagai negara berkunjung ke daerah kita, dengan begitu berbagai wisata kita bisa dipromosikan yang nantinya mampu menambah pendapatan Asil Daerah (PAD) khususnya disektor pariwisata," Harap Surya.

Sementara itu, tiga turis tersebut mengatakan kalau kedatangannya ke kota Bagansiapiapi untuk menyaksikan event nasional ritual bakar tongkang tanpa diundang. "Kami datang sendiri kesini hanya ingin menyaksikan perayaan bakar tongkang. Dimana ivent bakar tongkang kami ketahui dari google," ucapnya melalui penterjemah.

Tiga turis Prancis tersebut, yakni Alliot, Manon Melow, dan Tom Banaza. Ketiga turis itu ingin melihat spektakuler dan sejarahnya bakar tongkang dan berjanji akan menviralkan wisata masyarakat Tionghoa tersebut dinegaranya.

Baca :

"Setelah kami pulang dari Bagansiapiapi, maka akan kami viral kan ivent ini melalui media sosial. Saat ditanya makanan apa yang mereka sukai? Para turis ini menjawab kalau makanan yang disukainya adalah makanan pedas," tutupnya.*


Pilihan Editor
Berita Lainnya
opini
Dewan Perdamaian dan Cara Trump Merangkul Lawan
Selasa, 20 Januari 2026 | 13:30:16 WIB
pekanbaru
Brigjen TNI Agustatius Sitepu Nahkodai Korem 031/Wira Bima
Selasa, 20 Januari 2026 | 11:59:54 WIB
mancanegara
Eropa Waspada, Pernyataan AS soal Greenland Picu Reaksi Sekutu
Selasa, 20 Januari 2026 | 11:49:34 WIB
WASHINGTON
Dewan Perdamaian Versi Trump Bikin Dunia Waswas, PBB Terancam Tergeser
Senin, 19 Januari 2026 | 22:41:33 WIB
Pasar
Wajah
Trump Nyentil, Clooney Pindah Warga Negara
Trump Nyentil, Clooney Pindah Warga Negara...
Sabtu, 3 Januari 2026 | 15:54:52 WIB
Artikel Popular
1
3
4
politikus
Jazuli: Nilai Undang Undang Pemilu Perlu Revisi
Jazuli: Nilai Undang Undang Pemilu Perlu...
Jumat, 3 Januari 2025 | 16:30:00 WIB
Politik
Riau dan Gagalnya Mimpi Wisata
Riau dan Gagalnya Mimpi Wisata
Senin, 5 Mei 2025 | 11:59:34 WIB
Tradisi Unik yang Penuh Makna dan Keseruan
Tradisi Unik yang Penuh Makna dan Keseruan
Minggu, 16 Maret 2025 | 10:04:32 WIB
Bali Destinasi Wisata Nomor Satu di Asia-Pasifik
Bali Destinasi Wisata Nomor Satu di Asia-Pasifik
Kamis, 13 Maret 2025 | 11:56:04 WIB