|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
Editor : red | Penulis : PE*
JAKARTA -- Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 mencatat nihil zona merah atau daerah dengan risiko rendah terhadap penularan virus corona di Indonesia selama empat pekan berturut-turut. Laporan itu merupakan perkembangan data terakhir per 17 Oktober yang baru dirilis baru-baru ini melalui laman https://covid19.go.id/peta-risiko.
Sementara itu zona oranye atau wilayah dengan risiko sedang penularan Covid-19 hanya menyisakan dua daerah dalam sepekan terakhir. Yakni Kabupaten Tana Toraja, Sulawesi Selatan dan Kabupaten Murung Raya, Kalimantan Tengah.
Lebih lanjut, Satgas juga mencatat zona kuning atau wilayah dengan risiko rendah penularan Covid-19 mengalami penurunan menjadi 504 wilayah, dibandingkan data pekan lalu yang mencatat 508 kabupaten/kota masuk dalam zona kuning. Seluruh kabupaten/kota di Indonesia mulai dari Jawa hingga Papua mayoritas masuk kategori zona kuning.
Pemkab Siak Lunasi Utang Hampir Rp200 Miliar, Sisanya Dicicil Hingga 2026
Hari Ini Hotspot di Riau H Sisa 19 Titik
Untuk zona hijau dengan kriteria wilayah yang tidak mengalami penambahan kasus, terdapat penambahan sehingga menjadi delapan daerah yang masuk zona hijau dalam sepekan terakhir. Adapun pada pekan lalu, zona hijau hanya tercatat di empat kabupaten/kota.
Rincian zona hijau yakni Kota Tual dan Kabupaten Buru Selatan di Provinsi Maluku. Kemudian Kabupaten Kaur dan Kabupaten Lebong di Bengkulu, dilanjutkan Kabupaten Kaimana dan Kabupaten Pegunungan Arfak di Papua Barat.