POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR
HOME / Pasar

Kabar Gembira, Harga TBS Sawit Riau Naik Periode 10-16 Agustus 2022

Selasa, 9 Agustus 2022 | 16:51:27 WIB
Editor : Rinalti Oesman | Penulis : PE/DL
Kabar Gembira, Harga TBS Sawit Riau Naik Periode 10-16 Agustus 2022 - Pekanbaruexpress
Ilustrasi: Harga kelapa sawit periode 10 sampai 16 Agustus 2022 mengalami kenaikan pada setiap kelompok umur.

PEKANBARU -- Harga kelapa sawit periode 10 sampai 16 Agustus 2022 mengalami kenaikan pada setiap kelompok umur.  Jumlah kenaikan terbesar terjadi pada kelompok umur 10 - 20 tahun sebesar Rp 98,86/Kg atau mencapai 4,63% dari harga minggu lalu. Sehingga harga pembelian TBS petani untuk periode satu minggu kedepan naik menjadi Rp 2.232,93/Kg.

Kepala Dinas Perkebunan Riau Zulfadli, Selasa (9/8/2022) mengatakan, kenaikan harga TBS ini disebabkan oleh faktor internal dan faktor eksternal.           

Faktor internal naiknya harga TBS periode ini disebabkan oleh terjadinya Kenaikkan harga jual CPO dan Kernel dari perusahaan yang menjadi sumber data. 

Baca :

"Untuk harga jual CPO, PTPN V menjual CPO dengan harga Rp 10.142,11/Kg dan mengalami kenaikan harga sebesar Rp 400,44/Kg dari harga minggu lalu, Sinar Mas Group menjual CPO dengan harga Rp. 9.875,00/Kg dan mengalami kenaikan harga sebesar Rp 716,58/Kg dari harga minggu lalu. PT. Astra Agro Lestari Group menjual CPO dengan harga Rp 9.790,00/Kg dan mengalami kenaikan harga sebesar Rp 830,00/Kg," katanya.

Sedangkan untuk harga jual Kernel, PTPN V, Sinar mas Group dan CRS dan Musim mas tidak melakukan penjualan pada minggu ini. Kemudian, PT. Astra Agro Lestari menjual kernel dengan harga Rp 5.135,14/Kg dan mengalami kenaikkan harga sebesar Rp 90,09/Kg dan PT. Asian Agri menjual Kernel dengan harga Rp 5.007,00/Kg dan mengalami kenaikkan harga sebesar Rp 225,00/Kg. 


Pilihan Editor
Berita Lainnya
riau
Pemkab Siak Gandeng ICEL Review Perizinan Konflik Hutan dan Lahan
Kamis, 29 Januari 2026 | 16:16:40 WIB
Pasar
Wajah
Trump Nyentil, Clooney Pindah Warga Negara
Trump Nyentil, Clooney Pindah Warga Negara...
Sabtu, 3 Januari 2026 | 15:54:52 WIB

Artikel Popular
2
5
politikus
Jazuli: Nilai Undang Undang Pemilu Perlu Revisi
Jazuli: Nilai Undang Undang Pemilu Perlu...
Jumat, 3 Januari 2025 | 16:30:00 WIB
Politik
Riau dan Gagalnya Mimpi Wisata
Riau dan Gagalnya Mimpi Wisata
Senin, 5 Mei 2025 | 11:59:34 WIB
Tradisi Unik yang Penuh Makna dan Keseruan
Tradisi Unik yang Penuh Makna dan Keseruan
Minggu, 16 Maret 2025 | 10:04:32 WIB
Bali Destinasi Wisata Nomor Satu di Asia-Pasifik
Bali Destinasi Wisata Nomor Satu di Asia-Pasifik
Kamis, 13 Maret 2025 | 11:56:04 WIB