|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
BEIJING - Panitia Pelaksana Asian Games Hangzhou 2022 (HAGOC) telah mempersiapkan 56 arena pertandingan dan perlombaan ajang pesta olahraga empat tahunan yang akan digelar di ibu kota Provinsi Zhejiang, China, itu pada 23 September-8 Oktober 2023.
"Sebanyak 56 arena pertandingan itu akan digunakan untuk Asian Games dan Asia Paragames di Hangzhou," kata Sekretaris Jenderal HAGOC Chen Weiqiang dalam pengarahan pers di Beijing, Kamis.
Sebanyak 12 arena merupakan bangunan baru, 26 arena hasil renovasi, sembilan arena hasil perluasan, dan sembilan lainnya merupakan arena sementara.
Pemko Pekanbaru Siapkan Puluhan Lokasi untuk Koperasi Merah Putih
Puluhan Ribu UMK di Sumbar Disiapkan Masuk Pasar Global Ekonomi Halal
Selain itu HAGOC juga menyiapkan 31 tempat latihan, satu area Kampung Asian Games, dan lima area sub-Kampung Asian Games.
Selain di Hangzhou, arena Asian Games ke-19 tersebut juga tersebar di lima kota di wilayah Provinsi Zhejiang, yakni Ningbo, Wenzhou, Huzhou, Shaoxing, dan Jinhua.