POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR
HOME / Pekanbaru

Pembangunan Kembali MPP Belum Dianggarkan Pemko Pekanbaru di APBD 2024

Selasa, 12 Desember 2023 | 20:30:03 WIB
Editor : Rinalti Oesman | Penulis : PE*
Pembangunan Kembali MPP Belum Dianggarkan Pemko Pekanbaru di APBD 2024
Ilustrasi: Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Pekanbaru yang terbakar pada bulan Maret 2023. (int)

PEKANBARU-- Pemko Pekanbaru memang masih belum menganggarkan pembangunan kembali Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Pekanbaru yang terbakar pada bulan Maret 2023 lalu di APBD 2024, yang diperkirakan akan menelan anggaran sekitar Rp70 Miliar. 

"Kita sudah hitung kemarin itu untuk pembangunan MPP sekitar Rp70 miliar untuk MPP sendiri. Makanya uangnya besar sekali," ujar Pj Walikota Pekanbaru Muflihun, Selasa (12/12/2023).

Ia mengatakan untuk saat ini memang belum ada pembicaraan terkait pembangunan MPP, Pemko Pekanbaru baru sebatas menganggarkan untuk DED-nya saja, mengingat masih ada prioritas lainnya.

Baca :


"Untuk MPP kita memang belum bicara pembangunan, kita baru DED kemarin. Kita memang mencoba ke pusat dan juga ke pemprov untuk meminta bantuan dalam pembangunan MPP ini. Mudah-mudahan kita bisa dibantu," harapnya.

Orang nomor satu di Pekanbaru ini mengatakan ada rencana untuk pembangunan itu nanti posisi MPP dibuat agak ke belakang dibandingkan dengan posisi yang saat ini. 

"Nanti depan itu lapangan besar untuk orang berkumpul seperti taman kota. Cuma ini belum final. Kita masih perlu melakukan Forum Group Discussion (FGD), kiat akan mengajak baik itu akademisi, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, sejauh mana dan bagaimana, serta seperti apa kita akan bangun disana (MPP)," pungkasnya.

Baca :

Sebelumnya diberitakan saat ini Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) tengah membuat Detail Engineering Design (DED) pembangunan eks gedung utama MPP Pekanbaru yang terbakar pada Maret lalu.

Pembuatan DED gedung utama MPP ini dianggarkan pada APBD Perubahan tahun 2023 yang nilainya hampir Rp500 juta. 

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru Edward Riansyah mengatakan, saat ini pembuatan DED nya sedang berjalan oleh konsultan dan baru pendahuluan. 

Baca :

"Ya, kalau untuk pembuatan DED nya Desember 2023 ini selesai," ujar Edward Riansyah, Selasa (5/12/2023).

Edu sapaan akrabnya mengungkapkan pihaknya belum bisa memastikan apakah nantinya untuk pembangunan ulang gedung utama MPP mendapatkan bantuan dari Pemerintah Pusat. Namun, Pemko Pekanbaru, masih berupaya mencari bantuan anggaran untuk membangun kembali gedung MPP Pekanbaru.

"Sampai sejauh ini belum ada, kita baru coba-coba semuanya, tapi belum ada yang tembus, tapi kita tetap usaha untuk mendapatkan bantuan dari pusat," pungkasnya.*

Baca :


Pilihan Editor
Berita Lainnya
BERLIN
Pasukan Tim Pengintai Jerman Angkat Kaki dari Greenland
Senin, 19 Januari 2026 | 14:52:32 WIB
politik
DPR Kunci Pilkada: Revisi UU Dipastikan Tak Masuk Prolegnas 2026
Senin, 19 Januari 2026 | 14:50:00 WIB
Batang Tuaka
Cuci di Sungai Sore Hari, Nenek 65 Tahun di Inhil Diterkam Buaya 3 Meter
Senin, 19 Januari 2026 | 00:05:05 WIB
Sumatera Barat
Puluhan Ribu UMK di Sumbar Disiapkan Masuk Pasar Global Ekonomi Halal
Minggu, 18 Januari 2026 | 00:10:09 WIB
Pasar
Wajah
Trump Nyentil, Clooney Pindah Warga Negara
Trump Nyentil, Clooney Pindah Warga Negara...
Sabtu, 3 Januari 2026 | 15:54:52 WIB
Artikel Popular
1
politikus
Jazuli: Nilai Undang Undang Pemilu Perlu Revisi
Jazuli: Nilai Undang Undang Pemilu Perlu...
Jumat, 3 Januari 2025 | 16:30:00 WIB
Politik
Riau dan Gagalnya Mimpi Wisata
Riau dan Gagalnya Mimpi Wisata
Senin, 5 Mei 2025 | 11:59:34 WIB
Tradisi Unik yang Penuh Makna dan Keseruan
Tradisi Unik yang Penuh Makna dan Keseruan
Minggu, 16 Maret 2025 | 10:04:32 WIB
Bali Destinasi Wisata Nomor Satu di Asia-Pasifik
Bali Destinasi Wisata Nomor Satu di Asia-Pasifik
Kamis, 13 Maret 2025 | 11:56:04 WIB