|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
“Kalau mau melihat hutan yang masih asli dan terjaga di Pekanbaru adanya di sini (kamp PHR),” kata salah satu Pertiwi PHR Sri Goesleana, Kamis (13/4-2023).
Wanita yang memiliki latar belakang Pendidikan Konservasi dan Sumber Daya Hutan memahami benar kepedulian perusahaan terhadap lingkungan.“Komitmen PHR terhadap hutan dan keanekaragaman hayati itu sangat tinggi serta peduli terhadap satwa yang dilindungi,” tukasnya.
Hutan Rumbai memiliki keistimewaan flora dengan ketinggian pohon yang bervariasi, keragaman cara hidup serta tegakan pohon yang khas. Satwa yang berdiam di hutan Rumbai pun tak kalah beragam, di antaranya banyak merupakan satwa dilindungi, seperti Lutung (langur francois), Owa Ungko (hylobates agilis) hingga Tapir (tapirus indicus).
“Di dalam hutan yang tutupannya masih sangat bagus itu, keanekaragaman hayatinya cukup tinggi,” ujarnya.
Pemko Pekanbaru Siapkan Puluhan Lokasi untuk Koperasi Merah Putih
PT BSP Berkomitmen Konsisten Jaga Lingkungan dan Pemberdayaan Masyarakat
Sejumlah binatang liar masih bertahan hidup di hutan di sekitar kamp hingga sekarang, terutama primata dan burung, beruang madu serta babi hutan. Penghuni Kamp masih merasakan begitu damainya hidup berdampingan dengan alam.
Suasana di Kamp PHR seolah mengobati kerinduan alam yang harmoni. Suara hewan khas hutan tropis merdu terdengar dari balik rimbunnya tegakan pohon dan semak belukar. Kawanan monyet ekor Panjang (macaca fascicularus) menyambut hari dengan riang. Melompat dari satu pohon ke pohon lain, bahkan tak segan masuk ke halaman rumah memanjat pohon buah-buahan.