|
PEKANBARUEXPRESS
|
![]() |
|||
| POPULAR YOUTUBE PILIHAN EDITOR | ||||
JAKARTA - Tim gabungan TNI-Polri melanjutkan pencarian prajurit TNI yang diserang KKB di Nduga, Papua Pegunungan. Tim gabungan menemukan 4 prajurit TNI yang gugur.
"Tim Gabungan TNI-Polri berhasil menemukan 4 prajurit TNI termasuk di dalamnya Pratu Miftahul Arifin yang dalam proses pencarian dengan kondisi meninggal dunia," kata Kapuspen TNI Laksda Julius Widjojono dalam keterangannya, Rabu (19/4/2023).
Kabar tersebut disampaikan Kapendam XVII/Cenderwasih, Kolonel Kav Herman Taryaman. Keempat prajurit TNI itu gugur usai diserang dan ditembak kelompok separatis teroris (KST) sehingga terpencar saat mengevakuasi almarhum Pratu Miftahul Arifin, prajurit Satgas Yonif R 321/GT di Mugi-Mam Nduga pada Sabtu (15/4) lalu.
Syarat Tinggi Prajurit TNI AD Kini Lebih Pendek, Ini Alasannya
Panglima TNI Ultimatum Prajurit Aktif: Pilih TNI atau Jabatan Sipil
Keempat prajurit TNI yang ditemukan gugur tersebut adalah almarhum Pratu A, Pratu I, Pratu K, dan Prada S.
Saat ini keempat prajurit yang gugur tersebut telah dievakuasi ke RSUD Timika Kabupaten Mimika.